Cisse berpotensi mengancam ambisi juara City © AFP
Jelang lawatan ke markas Newcastle, manajer Manchester City Roberto Mancinimengungkapkan kekagumannya terhadap striker andalan kubu tuan rumah, Papiss Cisse.
Manchester City akan menghadapi Newcastle di Sports Direct Arena (St James' Park), Minggu (06/5), dengan target menang demi melapangkan jalan menuju tangga juara.
Dua pertandingan tersisa, City masih memimpin perburuan titel Premier League 2011/12 tanpa selisih poin (83-83) dengan Manchester United di urutan kedua.
Cisse mencetak satu gol powerful serta satu gol sensasional saat The Magpiesmenumbangkan Chelsea 2-0 di Stamford Bridge pada pertandingan sebelumnya dan bisa menjadi ancaman bagi City.
"Cisse sungguh luar biasa," ujar Mancini. "Dia mencetak dua gol fantastis ke gawang Chelsea."
"Dia telah mengoleksi 13 gol dalam 12 penampilannya di liga. Dia pemain yang hebat. Tapi, Newcastle bukan hanya Cisse, karena pemain-pemainnya yang lain juga sangat bagus."
"Mereka bermain luar biasa di Chelsea. Saya rasa pertandingan nanti akan sulit, apalagi ini dimainkan di kandang mereka."
Jika terpeleset, City bisa tergeser ke peringkat dua, karena United berpeluang besar meraup poin maksimal kala menjamu Swansea di Old Trafford pada hari yang sama.
Manchester City akan menghadapi Newcastle di Sports Direct Arena (St James' Park), Minggu (06/5), dengan target menang demi melapangkan jalan menuju tangga juara.
Dua pertandingan tersisa, City masih memimpin perburuan titel Premier League 2011/12 tanpa selisih poin (83-83) dengan Manchester United di urutan kedua.
Cisse mencetak satu gol powerful serta satu gol sensasional saat The Magpiesmenumbangkan Chelsea 2-0 di Stamford Bridge pada pertandingan sebelumnya dan bisa menjadi ancaman bagi City.
"Cisse sungguh luar biasa," ujar Mancini. "Dia mencetak dua gol fantastis ke gawang Chelsea."
"Dia telah mengoleksi 13 gol dalam 12 penampilannya di liga. Dia pemain yang hebat. Tapi, Newcastle bukan hanya Cisse, karena pemain-pemainnya yang lain juga sangat bagus."
"Mereka bermain luar biasa di Chelsea. Saya rasa pertandingan nanti akan sulit, apalagi ini dimainkan di kandang mereka."
Jika terpeleset, City bisa tergeser ke peringkat dua, karena United berpeluang besar meraup poin maksimal kala menjamu Swansea di Old Trafford pada hari yang sama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar